Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

KUB Bank NTT dan Bank Jatim Dipastikan Perkuat SDM Bank NTT

Rabu, 18 Desember 2024 | 14:52 WIB Last Updated 2025-01-11T06:59:32Z

 Plt Dirut Bank NTT, Yohanes Landu Praing

SUARAFLOBAMORA.COM – Kerja Kelompok Usaha Bank (KUB) antara Bank Jatim dan Bank NTT akan memperkuat sumber daya manusia (SDM) dan meningkatkan tata kelola mitigasi risiko serta pengembangan teknologi informasi (TI).

Hal itu disampaikan Plt. Dirut Bank NTT, Yohanes Landu Praing kepada media pada Senin, 16 Desember 2024.

“Bank Jatim dikenal memiliki pengalaman luas di bidang IT dan pengelolaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Hal ini yang nantinya akan kami sinergikan,” ujar Yohanis.

Landu Praing menjelaskan, melalui kerja sama ini, Bank NTT resmi berstatus sebagai bank devisa, membuka peluang besar untuk memperluas layanan, termasuk kolaborasi dalam remitansi atau jasa pengiriman uang.

Yohanis menambahkan, langkah-langkah strategis yang telah dilakukan oleh Bank Jatim akan menjadi panduan bagi Bank NTT untuk meningkatkan kualitas layanan.

Penyertaan Modal hingga Rp 100 Miliar

Dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB), Bank Jatim menyepakati penyertaan modal kepada Bank NTT sebesar Rp 50 miliar hingga Rp 100 miliar. Penyertaan modal ini diharapkan mampu memperkuat struktur permodalan Bank NTT.

“Hasil RUPS LB Bank Jatim menyetujui penyertaan modal sebesar Rp 50 miliar hingga Rp 100 miliar kepada Bank NTT,” terang Yohanis.

Dukungan dari OJK dan Pemprov NTT

Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) NTT, Japarman Manalu, menyatakan bahwa Bank Jatim merupakan salah satu bank pembangunan daerah (BPD) yang sehat, dengan peringkat komposit berada di kategori 2 (sehat).

“KUB sangat penting untuk memperkuat struktur permodalan Bank NTT, sehingga mampu bersaing dengan bank lainnya,” jelas Japarman.

Penandatanganan perjanjian ini juga dihadiri oleh Penjabat Gubernur NTT, Andriko Noto Susanto, yang memberikan dukungan penuh terhadap kerja sama strategis tersebut.

Dengan kolaborasi ini, Bank NTT diharapkan semakin solid dalam pengelolaan keuangan, pengembangan teknologi, serta peningkatan daya saing di tingkat nasional. Kolaborasi ini juga diyakini akan memberikan dampak positif dalam peningkatan layanan perbankan kepada masyarakat. ***