“Segala persiapan teknis sudah dilakukan, termasuk seragam untuk pelantikan. Tim staf juga sudah berkonsultasi terkait semua keperluan acara,” beber Kosmas Lana.
Kosmas mengungkapkan, terkait acara sertijab pihaknya masih menunggu arahan dari Penjabat Gubernur NTT.
Menurutnya, Kemendagri biasanya menyarankan agar sertijab dilakukan di daerah masing-masing sebagai momen penting. Namun, pelaksanaannya akan disesuaikan dengan perkembangan.
Selain mempersiapkan acara pelantikan dan sertijab, katanya, Pemprov NTT kini juga fokus menyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).
Dokumen tersebut telah disinkronkan dengan visi dan misi pasangan Melki Laka Lena dan Johni Asadoma.
“Sesuai ketentuan Kemendagri, penyusunan RPJMD harus selesai dalam waktu enam bulan. Namun, kami berupaya menyelesaikannya lebih cepat dari jadwal,” katanya.
Pelantikan Melki-Jhoni diharapkan menjadi awal baru bagi NTT dalam melanjutkan program pembangunan, yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan visi kepemimpinan Melki-Johni. ***